
Kuningan, UPMKNews -- Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus diikuti oleh semua mahasiswa. Tahun ini STKIP Muhammadiyah Kuningan telah menargetkan 4 kecamatan sebagai tempat penyelenggaraan KKN yaitu Ciniru, Kadugede, Darma, dan Hantara. Kegiatan KKN ini akan dilaksanakan selama kurang lebih 40 hari yaitu terhitung dari tanggal 10 Juli 2023 sampai 24 Agustus 2023.
Pada hari Rabu (12/07/2023), sebanyak 12 mahasiswa STKIP Muhammadiyah Kuningan telah melaksanakan pembukaan dan penyerahan mahasiswa KKN ke Desa Mungkaldatar, Kecamatan Ciniru, Kabupaten Kuningan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Balai Desa Mungkal Datar dan dihadiri oleh kepala desa Mungkal Datar yaitu Nana Sudiana serta jajaran aparat desa lainnya beserta Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN yaitu Erik, M.Pd.
Acara pembukaan dan penyerahan tersebut terdiri atas pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan-sambutan sekaligus pembukaan oleh Bapak Nana Sudiana selaku Kepala Desa Mungkal Datar, pembacaan doa, dan penutup. Tak lupa para mahasiswa juga mendokumentasikan kegiatan dengan mengambil foto bersama aparat desa yang hadir.
Adapun 12 mahasiswa yang melaksanakan KKN di Desa Mungkal Datar yaitu Dikri Adiya Distira (PTIK) selaku ketua, Muhammad Daffa Meyandhika R (PJKR) selaku wakil ketua, Rinrin Riani (PGSD) selaku sekretaris, Tarisa (PGSD) selaku bendahara, Nugraha Cahya Wiguna (PGSD) dan Metha Frisilla Dewi (PMTK) selaku divisi pendidikan dan keagamaan, Api Patulmillah (PJKR) selaku divisi humas, Silvi Rahmawati (PGSD) selaku divisi medkominfo, Adi Ardiansah (PTIK) dan Ega Setiawan (PJKR) selaku divisi sosial dan kebudayaan, serta Ela Hanum Fadilah (PBSD) dan Nida Bismillah (PGSD) selaku divisi Logistik.
“Kegiatan KKN ini sudah sangat lama kami nantikan,” begitu ujar Nana Sudiana dalam sambutannya.
Satu kalimat dari Kepala Desa ini tentunya mampu menambah semangat bagi para mahasiswa dalam melaksanakan KKN di Desa Mungkal Datar. Kalimat tersebut menggambarkan bahwa masyarakat Desa Mungkal Datar telah menantikan kedatangan para mahasiswa untuk melaksanakan KKN di desa mereka. Karena sudah dinantikan, maka para mahasiswa sudah seharusnya melaksanakan KKN ini dengan baik dan semaksimal mungkin dalam membantu masyarakat untuk mengembangkan potensi yang ada di Desa Mungkal Datar serta membuat program kerja yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Desa Mungkal Datar.
Semoga dengan adanya kegiatan KKN ini, para mahasiswa dapat belajar secara langsung dari masyarakat dan hal tersebut dapat menjadi bekal untuk kehidupannya, dan pastinya dapat juga membantu warga masyarakat Desa Mungkal Datar dalam berbagai aspek kehidupannya.
Penulis: Mahasiswa KKN Desa Mungkal Datar
Editor: Rizka Khurul Aini (Jurnalis).